Bisnis dan Marketing  

Daftar Rekomendasi Tools Bagi Para Business Intelligence

Kenapa Tools Business Intelligence Penting?

Melansir Populix, Business Intelligence (BI) kini menjadi posisi yang makin diperhitungkan dalam perusahaan untuk menentukan strategi pemasaran dari data pasar. Terlebih lagi, 

menurut Mordor Intelligence, industri dengan BI diprediksi akan mencapai nilai keuntungan sebesar USD 40,50 miliar di tahun 2026.

 

Tentunya bagi kamu yang mau memulai karir sebagai seorang Business Intelligence diperlukan penguasaan skill yang matang. Salah satu skill yang dapat kamu kuasai melalui kemampuan pengoperasian berbagai tools yang menjadi penunjang pekerjaan sebagai Business Intelligence.

 

Melalui artikel ini akan dibahas mengenai berbagai informasi seputar tools business intelligence dan rekomendasi tools apa saja yang dapat kamu gunakan sebagai seorang Business Intelligence, khusus untuk kamu. Dibaca artikelnya sampai selesai, ya!

 

Kenapa Tools Business Intelligence Penting?

Sebagai orang yang bertanggung jawab untuk menentukan strategi dari data pasar, maka kamu memerlukan berbagai tools dalam melakukan riset. Untuk itu, business intelligence tools (tools BI) hadir membantu kamu memahami tren dan memperoleh wawasan dari data pasar.

 

Dengan business intelligence tools, kamu dapat membuat taktik keputusan bisnis secara strategis. Tools BI juga membantu kamu untuk mengidentifikasi pola pada berbagai tumpukan data yang dibangun dalam bisnis perusahaan. Lantas apa saja tools BI yang tepat untuk kamu gunakan?

 

Rekomendasi Business Intelligence Tools

 

11 Rekomendasi Tools Business Intelligence

Source: Freepik

 

 

Ada beragam jenis tools BI yang dapat membantu kamu, namun beberapa tools justru sulit untuk digunakan ketika mengoperasikannya. Eitss.. gak perlu khawatir lagi karena Kelas.work siapkan beberapa rekomendasi business intelligence tools yang dapat kamu kuasai.

 

Adapun beberapa rekomendasi business intelligence tools yang dapat kamu gunakan sebagai berikut.

Datapine

Datapine adalah platform business intelligence all-in-one yang memfasilitasi proses kompleks analitik data bahkan untuk pengguna non-teknis. Datapine dapat dengan mudah untuk diakses dan mengintegrasikan berbagai sumber data.

 

Tidak hanya itu, business intelligence tools satu ini juga memiliki berbagai keunggulan yang sangat membantu pekerjaanmu. Datapine dapat melakukan analisis data tingkat lanjut, membuat dasbor bisnis interaktif, dan menghasilkan wawasan bisnis secara berkelanjutan.

Microstrategy

Microstrategy menawarkan dasbor dan analitik data yang kuat berkecepatan tinggi, cloud solution, dan hyper intelligenceDengan tools ini, pengguna dapat mengidentifikasi tren, mengenali peluang baru, meningkatkan produktivitas, dan lainnya. 

 

Selain itu kamu juga dapat terhubung ke satu atau berbagai sumber, baik data yang masuk berasal dari spreadsheet, cloud based, atau data perusahaan. Tools ini juga dapat diakses di berbagai perangkat seperti desktop maupun handphone.

SAP Business Objects

SAP Business Objects merupakan software business intelligence yang yang menawarkan pelaporan komprehensif, analisis, dan visualisasi data interaktif. Platform ini sangat berfokus pada kategori seperti customer experience (CX), supply chain digital, dan lainnya. 

 

Business intelligence tools satu ini memiliki keunggulan layanan self-service yang memungkikan pengguna membuat dasbor dan aplikasi secara mandiri. SAP juga cocok digunakan untuk semua peran (TI, end uses, dan manajemen) yang menawarkan banyak fungsi dalam satu platform. 

 

 

Baca juga:

 

Yellowfin BI

Rekomendasi Business Intelligence Tools

Sumber: Yellowfin BI

 

 

Yellowfin BI adalah platform business intelligence tools dengan sistem analisis end-to-end yang mengkombinasikan antara visualisasi, machine learning (ML), dan kolaborasi. Dengan tools ini kamu dapat dengan mudah memfilter ribuan data melalui intuitive filtering seperti checkboxes dan radio buttons.

 

Keunggulan lainnya dari tools ini seperti membuat membuat dasbor dengan mudah. Selain itu kamu dapat melakukan visualisasi data lebih jauh menggunakan no code atau low code development.

Zoho Analytics

Zoho Analytics merupakan tools BI yang dikhususkan untuk membuat laporan dan menganalisis data. Business intelligence tools satu ini secara otomatis melakukan sinkronisasi data dan dapat diatur sesuai schedule. 

 

Dengan menggunakan Zoho Analytics, kamu dapat membangun konektor dengan lebih mudah karena terintegrasi oleh API Selain itu, kamu dapat mengedit dan membuat laporan personal dan fokus pada detail yang penting dalam laporan tersebut.

SAS Business Intelligence

SAS menawarkan analitik prediktif data yang canggih dan menyediakan platform business intelligence hebat. Tools ini memungkinkan pengguna memanfaatkan data dan metrik untuk membuat keputusan yang tepat dalam berbisnis. 

 

Dengan menggunakan berbagai API, pengguna diberi banyak opsi penyesuaian. Keunggulan lainnya dari SAS juga dapat memastikan integrasi data tingkat tinggi serta analitik & pelaporan lanjutan.

Microsoft Power BI

Microsoft Power BI adalah rangkaian alat analitik bisnis berbasis web yang unggul dalam visualisasi data. Tools ini memungkinkan pengguna untuk mengidentifikasi tren secara real-time dan memiliki konektor baru yang mampu meningkatkan strategi dalam sebuah campaign

 

Microsoft Power BI dapat diakses hampir dari mana saja. Perangkat lunak ini juga memungkinkan pengguna untuk mengintegrasikan aplikasi mereka dan mengirimkan laporan dan dasbor waktu nyata.

Looker Data Studio

Looker Data Studio merupakan salah satu business intelligence tools yang termasuk dalam Google Cloud. Looker merupakan platform yang terintegrasi dengan berbagai SQL database dan warehouse yang cocok untuk bisnis startup, skala menengah, maupun besar.

 

Keunggulan Looker ada pada fitur yang mudah untuk digunakan, visualisasi yang ringan, dan memiliki jenis fitur kolaborasi lainnya. Tools ini juga terintegrasi dengan berbagai aplikasi dalam membuat berbagai data dan laporan yang dapat dibagikan melalui email.

Tableau

Tableau tools Business Intelligence

Sumber: Tableau

 

 

Tableau merupakan business intelligence tools yang dikhususkan pada data recovery dan data visualisation. Selain itu, Tableau memudahkan kamu untuk melakukan analisis, visualisasi, dan membagikan data dengan lebih mudah. 

 

Tableau memiliki keunggulan yang sangat menarik karena didukung dengan berbagai data sources seperti MS SQL, Google Analytics, SalesForce, dan Oracle. Sebagai tambahan, Tableau juga memiliki standalone product termasuk Tableau Desktop dan Tableau Server.

Domo

Domo merupakan cloud-based business intelligence platform yang terintegrasi melalui berbagai sumber multiple data seperti spreadsheet, databases, hingga media sosial. Domo juga menawarkan berbagai level visibilitas di tingkat makro maupun mikro serta analisis lainnya termasuk mesin AI.

 

Domo memiliki keunggulan lain untuk menganalisis cash balances yang dapat memudahkan kamu untuk mengatur keuangan dari strategi penjualan. Selain itu, Domo mampu memilah berbagai produk yang paling laris dijual melalui kalkulasi ROI pada setiap kanalnya.

Oracle BI

Oracle BI adalah portofolio teknologi dan aplikasi perusahaan untuk business intelligence. Tools yang satu ini memberi pengguna hampir semua kemampuan business intelligence, seperti dasbor, proactive intelligence, ad hoc, dan lainnya.

 

Oracle juga bagus untuk perusahaan yang perlu menganalisis volume data besar. Fitur utama tambahan termasuk pengarsipan data, versioning, self service portal, dan memberi notifikasi khusus dapat kamu nikmati dalam satu tools ini.

 

#BelajarLebihMudah Beragam Business Intelligence Tools Bersama kelas.com

Jadi, rekomendasi business intelligence tools ini memberi kamu wawasan yang dibutuhkan untuk mencapai beberapa hal-hal dalam bisnis. Misalnya, pertumbuhan bisnis, menyelesaikan masalah yang mendesak, mengumpulkan semua data yang kamu miliki pada satu tempat. 

 

Selain itu, kamu juga dapat menggunakannya untuk memperkirakan hasil di masa mendatang dan membantu dalam melakukan strategi penjualan. Tertarik untuk belajar lebih dalam mengenai business intelligence tools? Yuk, ikuti kelas online belajar berbagai business intelligence tools lebih mudah bersama kelas.com

 

Tidak hanya membahas pengenalan tools, di akhir sesi kamu juga mendapatkan e-sertifikat yang berguna untuk menambah isi CV kamu, loh. Daftarkan dirimu sekarang dan raih impianmu berkarir sebagai seorang Business Intelligence professional!

Bagikan Artikel ini: