Keterampilan Khusus  

Tunjang Kinerja Train the Trainer dengan Software Google

Aplikasi google untuk train the trainer

Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan Train the Trainer, bukan? Dilansir GetsMaster, profesi ini terus tumbuh dan berkembang 7% tiap tahunnya hingga 2024 mendatang lho! Hal tersebut sejalan dengan rata-rata pertumbuhan pasar kerja secara keseluruhan.

 

Untuk menjadi trainer yang handal memerlukan ilmu teori dan praktis agar proses pembelajaran terjadi. Begitupun software yang harus kita kuasai.

 

Pada akhirnya para trainee mempunyai tambahan pengetahuan, sikap, perilaku. Sehingga trainee mampu memberikan kontribusi positif bagi perusahaan, dan meningkatkan performance bisnis perusahaan.

 

Kali ini, kamu bisa menggunakan beberapa rekomendasi software atau alat bantu yang bisa kamu gunakan untuk menunjang keberjalanan pekerjaanmu sebagai Train the Trainers. Yuk, disimak!

 

10 Software untuk Menunjang Train the Trainers

 

APlikasi train the trainers

Sumber : Unsplash

 

 

 

Kian hari pekerjaan Train the Trainers semakin penting. Hal ini disebabkan dengan adanya dampak globalisasi dengan tujuan menciptakan kinerja karyawan yang ahli dan beradaptasi dengan teknologi. 

 

GMail merupakan salah satu platform yang direkomendasikan untuk kamu sebagai Train the Trainers di zaman yang serba teknologi ini. Berikut beberapa fitur turunan dari Gmail yang bisa kamu pakai!

 

1. Google Mail

Dilansir dari AndroidAuthority, GMail adalah kepanjangan dari Google Mail. Jadi GMail merupakan layanan e-mail yang selama ini disiapkan dan dijalankan oleh Google sejak 2004.

 

Fitur-fitur dari gmail yang nantinya akan sangat berguna untuk Train the Trainers. Untuk saat ini GMail memberikan layanan gratis seperti Google Calender, Google Meet, Google Drive, Google Docs, Google Spreadsheet dan masih banyak lainnya.

 

2. Google Calendar

Google Calendar berfungsi untuk menjadwalkan acara ataupun rapat yang akan dilakukan dalam waktu tertentu. Fitur ini dapat dinikmati hanya dengan setting waktu dan kepada siapa tujuan acara tersebut ditujukan.

 

Google Calendar ini dapat dengan cepat untuk mendapatkan pengingat. Sehingga, kamu sebagai Trainer akan selalu mengetahui aktivitas mendatang berkat notification yang sudah ditentukan sebelumnya.

 

3. Google Meet

Google meet merupakan solusi yang dihadirkan gmail untuk mengadakan konferensi video. Tentunya fitur ini sangat penting bagi semua pengguna Gmail dan kamu harus sudah terdaftar menjadi pengguna Gmail.

 

Siapapun bisa memiliki akun google untuk dapat mengakses dan membuat rapat online dengan peserta yang bisa mencapai 100 orang. Namun, saat ini durasi rapatnya dibatasi hingga 60 menit/rapat.

 

Menariknya, rapat online ini tak hanya dilakukan ada smartphone. Melainkan bisa juga dilakukan menggunakan aplikasi desktop (PC/laptop). Jadi sangat cocok untuk diimplementasikan oleh Train the Trainers untuk mempermudah pertemuan meski virtual.

 

4. Google Drive

Google drive merupakan tempat penyimpanan file, foto ataupun video yang terintegrasi pada gmail. Hal ini cukup penting bagi Train the Trainers untuk memberikan materi kepada trainee.

 

Google Drive adalah layanan penyimpanan online yang yang memungkinkan kamu untuk menyimpan file melalui internet. Layanan penyimpanan online ini sering digunakan oleh banyak orang, terutama pekerja kantoran yang perlu menyimpan file berukuran besar.

 

Beberapa fungsi dari google drive yaitu untuk berbagi file, menyimpan link, edit file, membuat catatan dengan google keep, dan backup file. Fungsi ini cocok untuk kamu yang tidak ingin menyimpan file di hardware. Dengan adanya Google Drive, Trainers dapat dengan mudah menjangkau file yang akan disimpan dan memudahkan trainers untuk membagikannya kepada karyawan.

 

5. Google Docs

 

Google docs untuk membantu train the trainers

Sumber : Software Advice

 

 

 

Pasti kamu pernah menggunakan Microsoft Word, bukan? Nah, jika kamu tidak asing dengan aplikasi tersebut, maka kamu pun tidak akan asing dengan Google Docs.

 

Google Documents adalah versi lain yang memungkinkan kamu membuat, mengedit, dan berbagi dokumen tertulis secara online. Ini berguna bagi para Trainer agar dapat menuliskan materi yang ingin dipresentasikan kepada Trainee.

 

Hal lainnya yang dapat kamu kamu manfaatkan yakni dengan Google Docs, kamu dapat membuat berbagai dokumen penting. Dari hasil catatan rapat, surat pengantar, proposal, notulensi dan lainnya. Untuk mengakses Google Documents di laptop kamu, buka situs web resmi dan masuk dengan akun Gmail kamu. Dapat diakses di smartphone dan tablet.

 

 

Baca juga:

 

 

6. Google Spreadsheet

Google Sheets atau google spreadsheet adalah software  yang dikembangkan oleh Google. Hal ini ditunjukan untuk membuat spreadsheet, perhitungan sederhana, dan manipulasi data, seperti Microsoft Excel.

 

Dengan penyimpanan berbasis cloud. Pastinya kamu dapat menggunakan Spreadsheet secara gratis dan berkolaborasi dengan tim kamu. Spreadsheet akan sangat bermanfaat bagi Train the Trainers untuk membuat dan menjangkau data dengan lebih mudah.

 

7. Google Slides

Fungsi utama dari Google Slides ini mirip dengan PowerPoint dimana Trainer dapat membuat materi presentasi dengan sangat mudah. Kamu juga dapat menambahkan video, audio, dan juga gambar untuk keperluan trainee.

 

Kamu juga bisa menambahkan GIF, lho! Selain itu, kelebihan lain dari Google Slides adalah kompatibilitasnya. Kamu dapat menggunakan aplikasi ini di smartphone, laptop, PC dan Mac.

 

8. Google Form

 

Google form untuk menampung survey

Sumber : Viva

 

 

 

Google Forms adalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk dengan mudah membuat survei, polling, formulir atau sejenisnya secara online. Pastinya hal ini bermanfaat untuk Trainer dalam melakukan survei.

 

Fungsi Google Form diantaranya digunakan untuk membuat kuesioner, mengumpulkan data dan informasi melalui online, merapikan data bisni secara cepat dan digital, menganalisis respons dengan efektif dan efisien.

 

9. Google Classroom

Dilansir dari Google for Education, Classroom memungkinkan para Trainer untuk mengatur dan menilai progres trainee-nya. Selain itu para Trainer juga dapat saling terhubung antara satu sama lain.

 

Google Classroom adalah platform berbasis web gratis yang dirancang untuk memfasilitasi pembelajaran. Namun, manfaat ini pun bisa digunakan untuk para Trainer dalam merancang fasilitas pembelajaran.

 

Karena platform ini online, maka secara otomatis terintegrasi dengan layanan Google Suite for Education lainnya. Contoh GMail, Google Documents, dan Google Calendar.

 

Trainer dan trainee dapat menerima dan mengirim tugas langsung di Google Classroom. Layanan ini secara signifikan dapat mengurangi konsumsi kertas dan menyederhanakan pembelajaran, terutama jika dilakukan dari jarak jauh.

 

10. Google Jamboard

Melansir dari Google for Education, Jamboard membuat pembelajaran lebih produktif. Karena dengan adanya Jamboard para Trainer dapat menginstruksikan trainee untuk menuliskan ide yang sesuai dengan keinginannya.

 

Selain itu, kamu dapat dengan mudah mempresentasikan Jamboard secara real time dengan Google Meet. Hal ini cukup penting dan memudahkan Trainer untuk berbagi atau melakukan instruksi apa yang seharusnya dilakukan oleh trainee.

 

Cukup mudah untuk menggunakan Jamboard, kamu hanya perlu menyiapkan desain presentasi seperti apa yang ingin dirancang. Sehingga dapat dengan jelas dan terencana tahapan-tahapan yang akan dilaksanakan.

 

Menjadi Train the Trainer Bersama Kelas.work

Sekarang kamu sudah mengetahui tentang beberapa rekomendasi software untuk Train the Trainers, kan? Jika kamu tertarik untuk menjadi Train the Trainers pastinya perlu mempersiapkan dan latihan agar kamu menjadi Train the Trainers yang profesional. 


Pelatihan kelas online Train the Trainers dari Kelas.work ini pastinya dikemas secara khusus untuk kamu yang ingin menggeluti profesi tersebut. Dimulai dari software yang digunakan, latihan komunikasi, hingga cara-cara untuk menjadi Train the Trainers yang sukses!

Bagikan Artikel ini: