banner-campaign-1
Keterampilan Khusus  

Ketahui Fungsi dan Fitur VivaVideo untuk Mengedit Video

Aplikasi VivaVideo adalah

Sudah hampir di penghujung tahun tapi masih bingung mau edit video caranya gimana? Duh, jangan sampai kamu ketinggalan zaman, nih! Apalagi, jika kamu ingin menjadi seorang Content Creator terkenal di berbagai media sosial seperti TikTok, Instagram, Facebook, dan lainnya, skill video editing sangat penting buat kamu kuasai, loh!

 

Salah satu cara untuk menguasai skill video editing dengan cara menguasai salah satu program atau aplikasi penunjang untuk melakukan editing pada video kamu. Salah satunya adalah Viva Video. 

 

Lantas, apa itu Viva Video? Bagaimana cara menggunakannya? Gak perlu bertanya-tanya lagi karena kali ini Kelas.com sudah merangkum dengan lengkap pengertian hingga cara kerja dari Viva Video khusus buat kamu. Untuk itu, baca artikelnya sampai selesai ya!

 

Apa itu Viva Video?

Seperti yang telah diketahui sebelumnya bahwa Viva Video merupakan salah satu aplikasi video editing yang sangat berguna untuk membantu kamu menyunting atau mengedit video yang telah dibuat dengan jauh lebih menarik. VivaVideo adalah salah satu aplikasi kamera video & editor video terbaik di pasar aplikasi seluler. 

 

Sejauh ini, aplikasi Viva Video memiliki lebih dari 380 juta pengguna di seluruh dunia dan menempati peringkat sebagai aplikasi editor video & pembuat video gratis No.1 di 70+ negara. Dengan VivaVideo, kamu dapat dengan mudah membuat cerita video dan berbagi dengan teman & keluarga, mengubah momen sehari-hari menjadi karya seni sesuai keinginan.

 

Manfaat Menggunakan Viva Video

 

Kelebihan dan Kekurangan Viva Video

Sumber: Pexels

 

 

Menggunakan Viva Video bukan hanya untuk mengedit video saja, melainkan ada berbagai manfaat dari penggunaan Viva Video antara lain seperti:

 

  • Mudah untuk digunakan, dengan desain yang simpel semua orang bisa belajar untuk mengedit video dengan lebih mudah.

  • Mampu membuat slideshow yang berkesan, karena memiliki template dan fitur pengeditan serta dapat dengan mudah membuat tayangan pernikahan dengan aplikasi ini. 

  • Menawarkan banyak transisi dan filter, kamu gak perlu lagi memikirkan cara untuk menambahkan transisi karena Viva Video menawarkan manfaat dengan menambahkan transisi hingga filter video terbaik pada video yang akan diedit di sini. 

 

Kelebihan Viva Video

Ada beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh Viva Video yakni,

Menyediakan Online Advertising

Viva Video menyediakan periklanan online, marketing, dan layanan informasi lainnya berdasarkan kemampuan pengembangan bisnis VivaVideo yang sangat baik. Viva Video menggunakan iklan App Store atau sistem manajemen informasi kepada pembeli dan penjual, sehingga Viva Video mengklaim sebagai kapabilitasnya.

Menyediakan Transfer Informasi

Viva Video menyediakan transfer informasi seperti akses database dan layanan komunikasi online. Misalnya, kamu dengan mudah untuk melakukan transfer informasi berdasarkan kemampuan komunikasi Viva Video.

Menyediakan Tutorial Edit

Viva Video menyediakan tutorial pengeditan video, musik online, rekaman video, dan layanan terkait lainnya berdasarkan sumber hiburan hingga pendidikan Viva Video.

Memiliki Layanan Penyedia Hak Cipta

Hak cipta atau copyright merupakan salah satu hal yang terpenting dalam pengelolaan hak cipta, kencan, dan jejaring sosial online kepada pengguna berdasarkan layanan pelanggan online VivaVideo.

 

 

Baca juga:

 

Kekurangan Viva Video

Dengan berbagai kelebihan yang ditawarkan oleh Viva Video, banyak pengguna juga merasakan beberapa kekurangan ketika menggunakan program ini untuk mengedit video. Berikut di antaranya.

 

  • Kurangnya alat pengeditan tingkat lanjut

  • Fitur-fitur canggih tertentu hanya ada di versi Pro

  • Versi Pro perlu membayar dengan sejumlah uang

  • Colour correction hanya untuk pengguna Pro

  • Sulit untuk menemukan Viva Video Pro dalam versi PC

  • Kurangnya panel pengeditan video tingkat lanjut yang cocok untuk PC Windows.

 

Dengan berbagai kekurangan yang ada, kamu bisa menjadikannya sebuah acuan sebelum menggunakan program ini dalam mengedit video konten yang kamu buat. 

 

Fitur Utama Viva Video

 

Fitur Utama Viva Video

Sumber: Viva Video

 

 

Viva Video memiliki fitur yang canggih dalam mengedit video menjadi lebih interaktif. Dengan adanya Viva Video, kamu dapat mengedit video secara lebih mudah dan real.

 

Selain itu, Viva Video mengklaim memiliki layanan video terbaik. Adapun beberapa fitur utamanya sebagai berikut:

 

  • Audio engineering, kamu bisa mengedit audio atau musik secara lebih detail.

  • Visual and audio capture and editing, mampu mengedit gambar dan audio secara mudah.

  • Video quality repair, mampu meningkatkan kualitas gambar video menjadi lebih bagus.

  • AI intelligent voice change, didukung dengan fitur AI yang mampu mengubah intonasi nada suara.

  • Audio extract, bisa mengekstrak audio dari video lain

  • AR special effects engine, mampu memberikan efek AR dalam videomu.

  • Key frame extraction, untuk menyeimbangkan pengambilan video.

 

Bagaimana Cara Kerja Viva Video

Dengan menggunakan Viva Video, kamu perlu mengetahui bagaimana cara kerjanya agar dengan mudah memahami penggunaan Viva Video tersebut. Adapun cara kerja Viva Video diantaranya sebagai berikut.

Pilih Konten Video Yang Diinginkan

Pertama, kamu perlu memilih konten video yang diinginkan untuk dapat diedit. Video ini bisa diambil dari galeri maupun folder file yang tersimpan dalam perangkatmu baik ponsel maupun PC.

 

Kamu bisa memilih beberapa video yang dapat langsung di ekstrak pada Viva Video. Namun, biasanya untuk versi gratis memerlukan beberapa menit agar video bisa masuk dalam aplikasi.

Edit Video

Setelah mengunggah beberapa video yang kamu pilih untuk diedit, saatnya kamu mengedit video tersebut dalam Viva Video. Kamu bisa gunakan beberapa fitur menarik di dalamnya agar video lebih termodifikasi.

 

Ada berbagai fitur yang bisa digunakan mulai dari cut, zoom, dan lainnya. Selain itu, kamu bisa mengatur tingkat kecerahan video saat mengeditnya agar video terlihat lebih jernih serta tambahkan teks, transisi, hingga efek lainnya dalam video tersebut.

Menyimpan Video

Setelah selesai melakukan editing, kamu bisa langsung menyimpan video yang telah diedit pada perangkat kamu. Tidak hanya itu, Viva Video juga mendukung agar kamu bisa mengunggahnya langsung ke berbagai media sosial yang kamu inginkan.

 

#BelajarLebihMudah Melalui Kelas Edit Video di Kelas.com

Nah, sekarang kamu sudah mengetahui lebih banyak seputar Viva Video sebagai salah satu alat untuk mengedit video dengan lebih baik. Dengan begitu, kamu bisa mulai coba untuk mengedit berbagai konten yang ingin kamu unggah ke media sosial terlebih dahulu.

 

Lantas, apakah kamu tertarik untuk mempelajarinya secara langsung dari ahlinya? Yuk, ikuti kelas online belajar video editing dari dasar sampai jago di Kelas.com. Kelas ini cocok banget buat kamu yang kepo soal edit video dengan lebih profesional.

 

Eitss.. Gak cuma dapet teori, kamu bisa langsung praktekan cara mengedit video ketika sesi kelas. Apalagi, mentor kamu akan memberikan tips dan trik khusus dalam mengedit video tersebut. Lengkap, banget kan? Yuk, daftarkan dirimu sekarang dan jadilah Kreator Muda yang Andal sekarang juga!

Bagikan Artikel ini: