Siap Kerja  

Ternyata ini Tugas dan Tanggung Jawab Seorang Financial Analyst

Karier Financial Analyst

Kamu saat ini atau baru saja lulus kuliah dari jurusan akuntansi, ekonomi, matematika, atau statistika yang sedang bingung memilih karir pekerjaan? Financial Analyst bisa menjadi karir yang tepat untuk kamu pilih dengan peluang mendapatkan kerja yang besar.

 

Hal itu karena Financial Analyst atau Analis Keuangan merupakan salah satu posisi penting di bidang keuangan suatu perusahaan. Mengapa posisi ini penting? Yuk, baca lebih lanjut artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai karir sebagai Financial Analyst.

 

Siapa itu Financial Analyst?

Financial Analyst adalah profesi profesional yang bertanggung jawab untuk menganalisis data keuangan yang nantinya akan digunakan sebagai pertimbangan untuk pengambilan keputusan bisnis sebuah perusahaan agar semakin maju dan berkembang.

 

Peran sebagai Financial Analyst ini penting karena dapat menentukan bangkrut atau makmur tidaknya sebuah perusahaan. Hal itu karena segala strategi, pengelolaan uang, investasi, dan pengembangan keuangan perusahaan akan bergantung pada hasil analisis yang dikeluarkan oleh Financial Analyst.

 

Tanggung jawab yang sangat besar, kan? Oleh sebab itu, Para Financial Analyst ini merupakan orang-orang yang harus paham mengenai ilmu akuntansi serta up to date terkait tren dan keadaan ekonomi secara global. 

 

Misalnya, berita yang harus kamu ikuti bila menjadi Financial Analyst salah satunya mengenai pertumbuhan ekonomi di setiap periode atau negara mana yang sedang dalam ancaman inflasi untuk mempertimbangkan kerjasama dan investasi antar negara. 

 

Peluang Karier Financial Analyst

 

Financial Analyst adalah

source: Pexels

 

Salah satu yang bisa kamu pertimbangkan untuk menjadi Financial Analyst yaitu peluang karirnya yang sangat luas. Posisi Financial Analyst ini dibutuhkan di hampir semua sektor industri loh terutama di sektor keuangan. 

 

Setidaknya ada lima industri besar yang paling banyak membutuhkan Financial Analyst yaitu: 

 

  1. Industri Perbankan

  2. Industri Investasi atau Sekuritas

  3. Industri Asuransi

  4. Konsultan Keuangan dan Bisnis

  5. Badan Usaha Negara (BUMN) dan Pemerintahan

 

Namun di industri dari sektor lain seperti IT, Advertising, bahkan Start Up juga saat ini mencari Financial Analyst apabila kamu cek di portal pencari kerja seperti LinkedIn. Hal ini membuktikan, karir menjadi Financial Analyst sangat menjanjikan mengikuti perkembangan ekonomi dan teknologi dunia.

 

Tugas dan Deskripsi Kerja Financial Analyst

Sesuai dengan nama jabatannya, seorang Financial Analyst merupakan staff analis atau pengamat yang memiliki tugas utama untuk menganalisa keuangan perusahaan. 

 

Aktivitas setiap hari yang dikerjakan seorang analisa keuangan sangat bervariasi dan berbeda. Tanggung jawab yang dikerjakan sehari-hari akan tergantung pada industri dan perusahaan tempat analis tersebut bekerja. 

 

Namun, tugas utama seorang Financial Analyst umumnya sama sama di setiap perusahaan atau instansi. Tugas utama yang akan kamu kerjakan saat menjadi Financial Analyst sebagai berikut.

Menganalisis Laporan Keuangan

Seorang analis keuangan akan mengecek laporan keuangan dari berbagai divisi. Laporan keuangan tersebut misalnya laporan laba rugi, neraca keuangan, dan laporan arus kas untuk menentukan keadaan kesehatan keuangan perusahaan.

Melakukan Analisis dan Riset Keuangan Pasar

Tugas selanjutnya seorang Financial Analyst yaitu melakukan riset dan analisis terhadap kondisi pasar. Hal itu mencangkup tren ekonomi, pertumbuhan ekonomi di industri baik lokal maupun internasional, hingga faktor eksternal lainnya yang dapat mempengaruhi kinerja atau investasi perusahaan.

Memprediksi Tren Keuangan

Setelah mendapatkan data dari menganalisis keadaan keuangan perusahaan dan pasar, tugas selanjutnya yang harus dilakukan Financial Analyst yaitu memprediksi tren keuangan dari data yang kamu dapatkan di poin sebelumnya.

 

Tujuan prediksi ini untuk memproyeksikan tren keuangan di masa depan perusahaan tempat kamu bekerja. Sehingga nantinya, proyeksi ini akan membantu dalam perencanaan strategis dengan sumber daya yang ada.

Memberikan Rekomendasi Investasi

Hasil prediksi tren keuangan tadi selanjutnya Financial Analyst gunakan untuk memberikan rekomendasi investasi. Tugas ini sangat penting loh! Hal tadi akan menjadi dasar kamu untuk memberikan rekomendasi kepada klien atau perusahaan tentang investasi keuangan yang tepat.

Menganalisis Risiko dari Rekomendasi Investasi

Sebelum kamu memberikan rekomendasi yang telah kamu rancang, penting seorang analis keuangan untuk menganalisis risiko yang kemungkinan dihadapi perusahaan dalam investasi. Umumnya rekomendasi investasi yang diberikan terdiri dari lebih 1 rekomendasi tergantung peluang ya ada.

 

Setiap keputusan termasuk keputusan keuangan tentunya memiliki risiko karena tidak mungkin 100% berhasil pada saat dilaksanakan. Sehingga, kamu harus memaparkan risiko dan memberikan solusi untuk meminimalkan risiko yang ditanggung perusahaan nantinya.



Baca juga:

 

Tanggung Jawab Financial Analyst

Selain tugas sehari - hari akan dilakukan yang sudah dijelaskan sebelumnya, seorang Financial Analyst memiliki tanggung jawab yang harus dilakukan. 

 

Tanggung jawab ini wajib dilakukan untuk memastikan perusahaan atau klien untuk mencapai tujuan yang sesuai dengan rencana bisnis dan keuangan yang sudah disiapkan selama periode tertentu.

Mengelola Portofolio Investasi

Jika kamu menjadi analis keuangan yang bekerja di perusahaan investasi dan saham, kamu akan bertanggung jawab untuk mengelola portofolio klien, memastikan bahwa investasi tersebut sesuai dengan strategi keuangan yang telah ditetapkan.

Memberikan Nasihat Finansial

Kamu wajib memberikan panduan kepada perusahaan atau klien pribadi mengenai bagaimana mengelola keuangan mereka dengan cara yang paling efektif. Panduan ini termasuk dalam cara mengambil keputusan saat melakukan investasi hingga manajemen risiko apabila terjadi isu atau belum mencapai target yang diinginkan.

Menyusun Laporan Keuangan

Untuk beberapa perusahaan, analis keuangan juga sering diminta untuk menyusun laporan keuangan dan analisis bagi manajemen atau investor. Hal ini menguntungkan karena akan membantu untuk menganalisis finansial perusahaan secara langsung dan bukan dari laporan tahunan saja.

Memonitor dan Mengevaluasi Kinerja Keuangan

Keterlibatan Financial Analyst dalam pembuatan laporan dan analisis juga membantu tanggung jawab lainnya yaitu memonitor keuangan.

 

Para analis harus terus memantau dan menilai kinerja keuangan perusahaan. Sehingga, analis dapat memberikan rekomendasi yang tepat apabila terjadi perubahan dadakan jika diperlukan dan meminimalisir kerugian apabila muncul isu yang dapat merugikan.

 

Kisaran Gaji Financial Analyst

 

tanggung jawab financial analyst

source: Unsplash

 

Dengan tanggung jawab yang besar dan posisi yang penting di perusahaan, tentunya posisi Financial Analyst menjadi salah satu pekerjaan yang memiliki gaji yang besar.

 

Gaji untuk posisi ini di kisaran Rp 7,900,000 s/d Rp 19,700,000 per bulannya. Gaji ini ditentukan berapa lama pengalaman professional, perusahaan, dan lokasi perusahaan.

 

Sebagai contoh di Jakarta tahun 2024, rata-rata gajinya Rp 8,000,000 untuk posisi junior hingga Rp,20,000,000 untuk posisi manager. Perkiraan gaji ini merupakan gaji pokok, belum termasuk bonus dan tambahan lainnya seperti lembur.

 

Rata-rata gaji yang cukup besar mengingat UMR (Upah Minimum Regional) Jakarta tahun 2024 sendiri berada di angka Rp 5,000,000. Menggiurkan kan

 

Jenjang Karier Financial Analyst

Jenjang karier sebagai analis keuangan sangat jelas, berpeluang besar, dan menjanjikan. Jenjang karirnya sebagai Junior Financial Analyst, Senior Financial Analyst, Manajer Keuangan, hingga pada tahap C-level sebagai Direktur Keuangan atau Chief Financial Officer (CFO).

 

Untuk mempercepat karirmu, kamu harus sering mengejar sertifikasi profesional seperti Chartered Financial Analyst (CFA) atau Certified Financial Planner (CFP), yang dapat meningkatkan kredibilitas dan peluang karier di bidang ini.

 

#Belajar Lebih Mudah Menjadi Financial Analyst di Kelas.com

Dengan segala tanggung jawab yang dieemban, pekerjaan menjadi seorang Financial Analyst sangat menarik kan? Financial Analyst merupakan posisi penting jadi kemungkinan kamu untuk mendapatkan pekerjaan tentunya sangat besar.

 

Pemahaman pada ilmu akuntansi sangat penting untuk pekerjaan ini. Di Program Digital Bootcamp Akuntansi dan Perpajakan, kamu bisa belajar semua ilmu akuntansi mulai dari ilmu dasar sampai praktik!Segera persiapkan diri kamu bersama Kelas.work untuk menjadi Financial Analyst handal.

Bagikan Artikel ini: