Mengenal Karir Manajemen Risiko dan Skill yang Harus Dikuasai
Setiap harinya, perusahaan atau bisnis tertentu memiliki tingkat resiko yang menyebabkan kerugian besar. Sehingga, perusahaan memerlukan tenaga profesional untuk bisa mengantisipasi adanya segala resiko yang dapat ditimbulkan.
Profesi Manajemen Risiko atau Risk Management dapat menjadi salah satu solusi terbaik dalam hal tersebut. Namun, tidak semudah itu untuk menjadi seorang Manajemen Risiko yang memiliki tanggung jawab yang sangat besar bagi keberlangsungan perusahaan.
Kamu tertarik menjadi Manajemen Risiko? Kali ini, Kelas.work akan membahas tuntas seputar karir sebagai Manajemen Risiko atau Risk Management. Dibaca sampai selesai, ya!
Apa Itu Manajemen Risiko?
Source: Freepik
Melansir Indeed, Risk Management adalah sebuah profesi yang berkaitan dengan proses suatu bisnis. Risk Management terdiri dari beberapa orang yang tergabung dalam divisi tersebut.
Kemudian, Risk Management akan merumuskan rencana untuk meminimalkan dampak risiko yang akan ditimbulkan pada setiap proyek yang dijalankan perusahaan. Dengan begitu, Risk Management sangat penting bagi keberhasilan suatu perusahaan.
Tugas dan Tanggung Jawab Manajemen Risiko
Source: Freepik
Dengan pekerjaan yang memprioritaskan risiko, maka tugas dan tanggung jawab dari profesi ini juga berkaitan dengan melihat suatu resiko yang akan ditimbulkan pada suatu perusahaan.
Melansir Glassdoor, Risk Management memiliki tugas dan tanggung jawab antara lain seperti membangun kesadaran mengenai berbagai risiko pada bisnis dan staf perusahaan serta memberikan penyuluhan dan pelatihan. Serta meninjau kontrak baru atau proposal sebuah proyek.
Manajemen Risiko akan mengumpulkan informasi keuangan dari klien seperti utang, pendapatan, dan aset. Tidak hanya itu saja, tugas lainnya adalah mampu mengidentifikasi risiko finansial, keselamatan, keamanan yang mungkin akan dihadapi oleh perusahaan di masa yang akan datang.
Manajemen Risiko memiliki tanggung jawab untuk melakukan audit terhadap setiap kebijakan risiko dan kepatuhan pengambilan risiko. Oleh karena itu, Manajemen Risiko akan bekerjasama dengan Auditor internal dan eksternal.
Kualifikasi dan Skill yang Dibutuhkan Manajemen Risiko
Source: Freepik
Dengan beban tugas dan tanggung jawab yang harus dikerjakan, pekerjaan Risk Management tidak untuk dikerjakan. adapun kualifikasi yang biasanya dibutuhkan seperti memiliki latar belakang yang kuantitatif dengan pendidikan serta pengalaman yang selaras.
Oleh karena itu, kamu perlu menyiapkan skill yang cukup untuk bekerja. Adapun beberapa skill khusus yang dibutuhkan antara lain sebagai berikut.
Mampu Menganalisis
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa profesi ini akan menganalisis suatu risiko yang akan terjadi pada proyek perusahaan. Oleh karena itu, diperlukan kemampuan untuk menganalisis suatu masalah agar bisa menilai risiko-risiko apa saja yang akan ditimbulkan.
Kemampuan menganalisis ini tidak hanya berkaitan dengan masalah tertentu, melainkan diperlukan beberapa bukti berupa data kuantitatif. Hal ini akan berguna untuk menemukan langkah dan cara mencegah suatu risiko yang akan terjadi.
Problem Solving
Problem solving diperlukan oleh Manajemen Risiko untuk memperhatikan beberapa masalah yang akan terjadi di kemudian hari. Dengan problem solving, kamu dapat mencari solusi atas resiko-resiko yang akan ditimbulkan saat perusahaan menjalankan bisnis.
Mampu Berkomunikasi dengan Baik
Tugas dari manajemen risiko adalah untuk memberikan pelatihan kepada staf perusahaan serta sosialisasi terhadap atasan perusahaan. Selain itu kamu akan berdiskusi dengan beberapa divisi lainnya terkait berbagai risiko yang akan dihadapi.
Oleh karena itu jika kamu tertarik untuk berprofesi sebagai manajemen risiko kamu memerlukan skill komunikasi yang baik agar maksud dan pesan yang ingin kamu utarakan dapat tersampaikan dengan baik.
Mengerti Angka dan Bisnis
Untuk melakukan pekerjaannya, kamu perlu memahami cara kerja bisnis dan seluruh faktor internal dan eksternal. Selain itu, kamu harus paham mengenai data kuantitatif dalam menganalisis risiko yang melibatkan angka, biaya, dan lainnya.
Gaji Seorang Manajer Risiko
Di Indonesia, gaji seorang Manajer Risiko termasuk salah satu yang terbesar dari sepuluh profesi yang menjanjikan. Hal itu disebabkan karena pekerjaannya sangat berat dengan tujuan untuk melindungi perusahaan dari berbagai kerugian.
Melansir CNN Indonesia, gaji Manajer Risiko mencapai Rp.150.000.000 per bulan. Namun, gaji ini terbilang sesuai dengan beban pekerjaan yang akan dikerjakan nantinya.
Industri yang Membutuhkan Manajer Risiko
Source: Freepik
Umumnya Manajer Risiko bekerja dalam berbagai industri pekerjaan meliputi pengadaan barang, pemasaran, pemerintahan, perbankan dan lainnya. Hal ini disebabkan karena profesi ini menjadi salah satu profesi yang banyak diperlukan oleh berbagai perusahaan.
Terlebih lagi, Manajer Risiko juga bekerja meliputi keuangan suatu perusahaan. Dengan demikian, profesi ini dapat kamu jumpai di berbagai industri perusahaan baik korporat maupun start-up.
Peluang Karir Manajemen Risiko
Peluang karir Manajemen Risiko sangat menjanjikan. Tidak hanya itu, jika pekerjaan yang dilakukan berjalan dengan baik kamu bisa naik ke jenjang Direktur Manajemen Risiko. Adapun beberapa posisi yang akan kamu isi seperti:
-
Staf Manajemen Risiko, pada tingkat entry level
-
Manajer Risiko, pada tingkat mid-level dengan pengalaman lebih dari 3-5 tahun.
-
Spesialis Manajemen Risiko, pada tingkat senior dengan pengalaman lebih dari 5 tahun.
-
Direktur Manajemen Risiko Kredit, pada tingkat eksekutif dengan pengalaman lebih dari 5 tahun.
-
Direktur Manajemen Risiko Global, pada tingkat eksekutif dengan pengalaman lebih dari 5 tahun.
#BelajarLebihMudah Menjadi Manajer Risiko yang Andal Bersama Kelas.work
Pekerjaan Manajer Risiko bukan hanya semata untuk mengidentifikasi risiko perusahaan saja, melainkan perlu menjalankan tanggung jawab lain. Salah satunya adalah memberikan pelatihan terhadap karyawan mengenai resiko dan sebagainya.
Oleh karena itu, diperlukan berbagai skill yang cukup untuk melakukan pekerjaan. Peluang karir Manajemen Risiko juga menjanjikan dengan berbagai posisinya. Gaji yang ditawarkan juga melejit dan sangat menarik untuk dapat kamu coba.
Jika kamu tertarik menjadi seorang Manajer Risiko, kamu bisa ikuti kelas online belajar menjadi Manajer Risiko yang andal di Kelas.work. Di kelas tersebut, kamu akan belajar seputar karir manajemen risiko khususnya dalam dunia perbankan. Yuk, daftarkan dirimu sekarang juga!
Rekomendasi Kelas Terbaik
Bagikan Artikel ini: