Siap Kerja  

Kenali Kelebihan dan Kekurangan Microsoft SQL Server Berikut ini

Apa itu Microsoft SQL Server?

Kamu tertarik menjadi seorang Back-End Developer namun masih bingung skill apa saja yang perlu dipersiapkan? Yup, kamu perlu menguasai skill backend untuk mengembangkan website dari sisi server dan mengatur penampilan sebuah data dan dapat memastikan kelancaran jalannya website tersebut.

 

Skill yang dapat kamu kuasai adalah bahasa programming Microsoft SQL Server. Melansir Tech Target, Microsoft SQL Server merupakan salah satu dari teknologi database terdepan selain dengan Oracle Database dan DB2 IBM. 

 

Nah, kali ini kelas.com akan membahas tuntas seputar Microsoft SQL Server mulai dari pengertian, fungsi, hingga kelebihan dan kekurangan dari Microsoft SQL Server. Penasaran? Dibaca artikelnya sampai selesai, ya!

 

Apa itu Microsoft SQL Server?

Microsoft SQL Server adalah sebuah software relational database management system (RDBMS) yang mendukung beragam pemrosesan software. Misalnya seperti transaksi, business intelligence, dan aplikasi analitik dalam corporate IT environment

 

Microsoft SQL Server dibangun di atas bahasa pemrograman SQL. Dengan bahasa pemrograman SQL yang digunakan oleh administrator database (DBA) dan profesional TI lainnya, maka Backend Developer dapat mengelola database dan query data yang ada di dalamnya. 

 

SQL Server juga berkaitan erat dengan Transact-SQL (T-SQL). T-SQL merupakan implementasi SQL dari Microsoft yang menambahkan satu set ekstensi pemrograman berpemilik ke bahasa standar. 

 

Fungsi dan Kegunaan SQL Server

 

Fungsi dan Kegunaan SQL Server

Sumber: Freepik

 

 

Ada banyak fungsi dan kegunaan Microsoft SQL Server untuk Backend Developer. Adapun beberapa fungsi tersebut antara lain sebagai berikut.

Menyimpan Informasi dan Mengelola Data

Microsoft SQL Server ideal menyimpan semua informasi yang diinginkan dalam basis data relasional serta untuk mengelola data tersebut tanpa kerumitan. Hal ini berkat interface visualnya serta opsi dan alat yang dimilikinya dan berguna untuk website yang memiliki opsi untuk mendaftarkan user.

Memiliki Fasilitas dan Utilitas yang Baik

Jika kamu memerlukan daftar pelanggan, katalog produk, atau bahkan banyak pilihan yang tersedia maka Microsoft SQL Server membantu mengelola semuanya karena memiliki fasilitas. Hal ini penting untuk memaksimalkan fungsi berbagai alatnya yang ditujukan untuk pengelolaan dan analisis data.

Mudah Mengintegrasikan Data Ke Dalam Aplikasi

Dengan memanfaatkan serangkaian layanan kognitif untuk memanfaatkan kecerdasan buatan, Microsoft SQL Server dan mudah diintegrasikan pada skala data apapun. Misalnya, seperti lingkungan lokal maupun cloud berkat integrasinya dengan Azure AI.

Mengaktifkan Proses Peralihan yang Lebih Cepat

Secara umum, SQL Server menawarkan ketersediaan tinggi kepada pengguna untuk mengaktifkan proses peralihan yang lebih cepat. Kemampuan dalam memorinya memungkinkan peningkatan fleksibilitas dan kemudahan penggunaan dengan menyediakan integrasi dengan Microsoft Server.

Dapat Memudahkan Akses dan Memiliki Komunitas Besar

Dengan basis open source, maka akses pemrograman akan semakin dimudahkan dengan adanya Microsoft SQL Server yang dapat digunakan dalam sebagian besar proyek. Hal ini juga didukung dengan komunitas yang besar serta menawarkan dukungan kepada pengguna lain.

 

 

Baca juga:

 

Kelebihan Microsoft SQL Server

Adapun beberapa kelebihan dari Microsoft SQL Server diantaranya yakni,

  • Memiliki intelligence pada seluruh data dengan Big Data cluster yaitu, dapat melakukan query pada seluruh data dari SQL Server hingga Oracle tanpa replikasi

  • Terdapat berbagai pilihan bahasa dan platform, mulai dari Windows atau Linux

  • Memiliki kapabilitas dalam intelligence database, termasuk dukungan in-memory dan persistent memory support

  • Dapat mengenkripsi dan kepatuhan data, termasuk sistem perlindungan, pemantauan, dan klasifikasi data

  • Memiliki fitur keamanan data, hal ini menjadikannya salah satu platform paling aman menurut database National Institute of Standards and Technology selama 9 tahun.

  • Database paling aman selama 10 tahun terakhir, Microsoft SQL Server juga merupakan salah satu database yang memiliki keamanan dengan menggunakan database yang dinilai paling tidak rentan selama 10 tahun terakhir.

 

Kekurangan Microsoft SQL Server

 

Kelebihan dan Kekurangan Microsoft SQL Server

Sumber: Freepik

 

 

Disamping berbagai kelebihan yang ada, adapun beberapa kekurangan Micosoft SQL Server diantaranya yakni:

 

  • Penyesuaian kinerja yang kompleks yaitu, dengan pengoptimalan query dan penyetelan kinerja mungkin membuat Backend Developer sedikit kesulitan khususnya yang tidak memiliki pengetahuan khusus yang mendalam. 

  • Kurangnya dukungan asli untuk source control yaitu, untuk mempertahankan semua perubahan yang dilakukan pada objek database, maka kamu harus menggunakan third-party tools.

  • Harga jualnya cenderung mahal, meskipun harga itu relatif namun Microsoft SQL Server memiliki harga jual yang termasuk tinggi dibandingkan software yang lainnya

  • Hanya dapat digunakan dalam sistem operasi Microsoft, yup ini menjadi salah satu kekurangannya karena hanya dapat dioperasikan oleh Microsoft karena belum mendukung multi OS.

 

Ikuti program:

 

Update Microsoft SQL Server

Terdapat berbagai versi dari Microsoft SQL Server dan yang paling terbaru adalah Microsoft SQL Server 2022. Melansir Microsoft, dalam versi terbaru terdapat pembaruan seperti berikut.

Kapabilitas yang Jauh Lebih Baik

Memiliki kapabilitas yang baik dalam keberlangsungan bisnis melalui Azure. Ini akan membantu memastikan waktu aktif dengan pemulihan yang terkelola sepenuhnya di cloud melalui fitur tautan di Azure SQL Manage Instant. 

Memiliki Fitur Azure Synapse Link

Fitur Azure Synapse Link untuk SQL memungkinkan Developer untuk menjalankan skenario analitik, business intelligence, dan machine learning pada data operasional. Hal ini dapat meminimalisir pada sumber database dengan teknologi pakan perubahan baru.

Memiliki Fitur Object Storage Integration

SQL Server 2022 (16.x) memperkenalkan Object Storage Integration yang baru ke platform data dan memungkinkan kamu untuk mengintegrasikan SQL Server dengan penyimpanan objek yang kompatibel. Selain itu, fitur ini dapat mencadangkan URL dan Data Lake Virtualization.

 

#BelajarLebihMudah Bahasa Programming SQL Server Bersama Kelas.com

Jadi, Microsoft SQL Server merupakan salah satu bahasa programming yang dapat membantu kamu sebagai Back-End Developer dalam mengembangkan sebuah software dalam Windows. Dengan kelebihannya, Microsoft SQL Server mudah untuk digunakan meskipun untuk pemula.

 

Nah, buat kamu yang ingin mempelajarinya sekarang gak perlu bingung lagi, kamu bisa mengikuti kelas online belajar lebih mudah SQL Server langsung dari ahlinya bersama Kelas.com. Kelas ini akan membahas basic understanding data algorithm and type data, business process into business, hingga praktik membuat database. Ayo, daftarkan dirimu sekarang!

Bagikan Artikel ini: