Siap Kerja  

Cek Rangkaian dan Jadwal Lengkap Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Pendaftaran Rekrutmen BUMN 2025

Setelah ditunggu-tunggu sejak awal tahun ini, akhirnya salah satu rekrutmen terbesar di Indonesia hadir kembali.

 

Yup! Apalagi kalau bukan Rekrutmen Bersama BUMN 2025 atau yang lebih familiar dengan sebutan RBB 2025. 

 

Seperti yang sudah ramai diperbincangkan, per tanggal 05 Maret 2025 kemarin, RBB 2025 resmi dibuka.

 

Tapi tenang saja, online registrasinya masih dibuka di tanggal 07 Maret 2025 mendatang, jadi masih ada cukup waktu untuk persiapan. 

 

Nah, khusus menyambut RBB 2025, pada artikel kali ini Kelas.com akan membahas lebih dalam terkait jadwal dan rangkaian seleksinya.

 

So, buat kamu yang ingin berpartisipasi di tahun ini, sebaiknya simak dan catat beberapa info pentingnya di bawah ini, ya

 

Rangkaian Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Sebelum lebih jauh, hal pertama yang akan dibahas yaitu apa saja rangkaian yang harus dilalui peserta saat mengikuti RBB.

 

Sehingga, peserta bisa lebih siap untuk menghadapi seleksi ini, berikut rangkaian rekrutmen bersama BUMN 2025

Registrasi

Tahap pertama yang harus dilalui peserta yaitu registrasi. Registrasi dilakukan secara online, sehingga peserta bisa melakukannya dimana saja asalkan mempunyai device dan internet yang memadai. 

 

Tahapan ini dibagi menjadi dua yakni membuat akun pada website pendaftaran RBB 2025 dan melamar lowongan.

 

Pada tahap registrasi ini, peserta akan diminta untuk menyiapkan scan berkas persyaratan, seperti ijazah/SKL, transkrip nilai, KTP, foto, dan berkas pendukung lainnya. 

Seleksi Administrasi

Setelah selesai melamar salah satu lowongan yang disediakan, tahap selanjutnya yaitu seleksi administrasi. Pada tahap kedua ini sudah mulai diterapkan sistem eliminasi peserta. 

 

Sehingga peserta yang dianggap tidak memenuhi kriteria oleh panitia penyelenggara, maka akan langsung gugur dan dinyatakan tidak lolos.

 

Oleh karena itu, pada tahap awal tadi (registrasi online), pastikan semua data dan dokumen yang di-submit sudah benar serta sesuai, ya

Online Test 1

Setelah dinyatakan lolos di tahap administrasi, maka tahap selanjutnya yaitu online test 1.

 

Pada tahap ketiga ini sudah mulai serius, karena harus mengerjakan soal-soal dari panitia penyelenggara. Online test 1 ini terdiri dari tiga materi besar yang akan diujikan.

 

Materi pertama yaitu tes kemampuan dasar (TKD), kedua ada core values BUMN (AKHLAK), dan terakhir yaitu wawasan kebangsaan. 

Online Test 2

Next, tahap keempat masih mirip dengan tahap sebelumnya yaitu uji kompetensi peserta secara online. Tahap keempat ini disebut dengan test online 2 yang terdiri dari dua pokok materi yang diujikan.

 

Materi yang diujikan pada tahap ini tidak sebanyak tes tahap pertama, yakni Bahasa Inggris dan learning agility.

 

Tujuan dari tahap ini, terutama bagian tes learning agility yaitu untuk mengetahui tingkat adaptasi peserta pada lingkungan kerja baru serta bagaimana menyikapi perubahan atau inovasi kedepannya.

Tes Kemampuan Bidang

Tahap selanjutnya atau tahap kelima yaitu tes kemampuan bidang (TKB). Berbeda dari tahapan-tahapan sebelumnya, Tes Kemampuan Bidang (TKB) ini akan diselenggarakan langsung oleh perusahaan BUMN tempat kamu mendaftar. 

 

Oleh karena itu, biasanya materi yang diujikan juga berbeda-beda sesuai dengan kebijakan BUMN masing-masing. Namun, biasanya TKB terdiri dari psikotes, wawancara (HR/User), dan tes kesehatan (MCU).

Pengumuman Final

Tahap keenam atau tahap terakhir yaitu pengumuman final. Setelah mengikuti Tes Kemampuan Bidang (TKB) pada masing-masing BUMN, maka peserta yang terpilih akan dinyatakan lolos di tahap akhir ini. 

 

Jika kamu dinyatakan lolos pada pengumuman final maka tinggal selangkah lagi untuk menjadi Insan BUMN. Pada umumnya, waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke pengumuman final ini dibutuhkan waktu sekitar 2 bulan. 

 

Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2025

 

Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2025

 

Sumber: rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id

 

Dilansir dari akun resmi instagram Kementerian BUMN dan FHCI, seleksi Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 resmi dibuka pada 05 Maret 2025. Namun, pendaftaran akun peserta baru dimulai pada tanggal 07 Maret 2025. 

 

Well, oleh karena itu, sebelum mendaftar ada baiknya kamu mencatat tanggal-tanggal penting pada seleksi RBB tahun ini. Berikut jadwal rekrutmen bersama BUMN (RBB) 2025 selengkapnya.

  • Registrasi calon peserta: 07-16 Maret 2025

  • Mendaftar lowongan pekerjaan: 10-16 Maret 2025

  • Pengumuman seleksi administrasi: Minggu ke-2 April 2025

  • Tes online tahap 1: Minggu ke-2 April 2025

  • Pengumuman hasil tes online 1: Minggu ke-2 Mei 2025

  • Tes online tahap 2: Minggu ke-3 Mei 2025

  • Pengumuman hasil tes online 2: Minggu ke-2 Juni 2025 

  • Tes kemampuan bidang (TKB): Juni-Juli 2025

  • Pengumuman final: Minggu ke-1 Juli 2025

 

Nah, itu tadi jadwal lengkap RBB tahun 2025 untuk kategori reguler/umum. Tapi, bagi kamu, pendaftar dengan kategori disabilitas atau Putra/Putri Papua terdapat perbedaan jadwal, ya, informasi lengkapnya bisa akses di website resmi RBB 2025

 

Persyaratan Mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Selain mencatat tanggal-tanggal penting untuk seleksi rekrutmen ini, calon peserta juga wajib memahami persyaratan pendaftaran. Berikut beberapa persyaratan untuk mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025

  • Calon kandidat harus berkewarganegaraan Indonesia (WNI);

  • Calon kandidat harus mau atau bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia; 

  • Terkait ketentuan jenis kelamin, menyesuaikan kebutuhan masing-masing BUMN;

  • Calon kandidat wajib sehat jasmani, rohani, dan bebas dari pengaruh narkoba;

  • Memiliki sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi (opsional);

  • Memiliki rekomendasi pengalaman kerja (opsional);

  • Memiliki rekomendasi komunitas (berprestasi di bidang seni/olahraga/start-up/digital creator);

  • Bagi calon kandidat lulusan universitas luar negeri, maka harus melakukan penyetaraan dan konversi nilai di Ditjen Dikti. 

 

Baca juga:

 

Tata Cara Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Setelah mengetahui jadwal lengkapnya, selanjutnya kamu bisa mulai untuk mendaftar RBB tahun ini. Oleh karena itu, berikut beberapa tata cara pendaftaran rekrutmen bersama BUMN 2025

  • Calon peserta mengakses website pendaftaran resmi rekrutmen bersama BUMN 2025 https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id 

  • Jika sudah berada di website pendaftaran, maka kamu bisa pahami terlebih dahulu petunjuk pendaftarannya;

  • Sebelum mendaftar, kamu wajib mempunyai alamat email pribadi dan nomor telepon aktif untuk membuat akun;

  • Setelah membuat akun, peserta bisa melengkapi data diri pada menu daftar riwayat hidup, pastikan data benar dan sesuai;

  • Setelah mengisi data, peserta bisa mengunggah berkas yang diminta, pastikan dokumen benar dan dapat terbaca secara jelas;

  • Setelah data diri lengkap, peserta bisa pilih satu lowongan yang tersedia;

  • Pastikan untuk melakukan pengecekan ulang data dan berkas sebelum melakukan submit, karena peserta tidak bisa edit setelah lamaran berhasil di-submit

 

Kebijakan Terbaru di Rekrutmen Bersama BUMN 2025

 

Tata Cara Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Sumber: instagram.com/fhci.bumn

 

Jika dicermati lebih dalam, ada beberapa perbedaan antara seleksi RBB tahun ini dengan tahun-tahun sebelumnya. Berikut beberapa kebijakan terbaru di Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 yang perlu kamu ketahui. 

Lebih Inklusif

Hal pertama yang paling berbeda yaitu seleksi kali ini dibagi menjadi beberapa kategori, umum/reguler, disabilitas, dan Putra/Putri Papua. Dengan demikian, maka rekrutmen bersama BUMN 2025 lebih inklusif dan rata untuk seluruh Putra/Putri Bangsa Indonesia. 

Berkas Persyaratan

Hal selanjutnya yaitu berkaitan dengan berkas persyaratan pendaftaran RBB 2025. Di tahun ini, FHCI selaku penyelenggara mengelompokkan berkas menjadi dua kategori yaitu dokumen persyaratan wajib dan opsional. 

Sistem Blacklist

Selanjutnya, pada RBB tahun ini diterapkan sistem blacklist, dimana peserta yang melanggar aturan dari panitia akan diberikan sanksi.

 

Bagi peserta yang sudah ikut di tahun sebelumnya dan masuk ke dalam blacklist, maka tidak diperkenankan untuk ikut atau berpartisipasi pada RBB tahun ini.

Sistem Kuota

Terakhir, pada RBB tahun ini, sistem kuota untuk setiap lowongan yang tersedia juga lebih transparan. Sistem perhitungan kuota yang berlaku yaitu 1:1000, sehingga apabila dalam satu lowongan dibutuhkan 2 orang, maka kuota yang tersedia sebesar 2000 pelamar. 

 

#BelajarLebihMudah Menjadi Insan BUMN bersama Kelas.com

So, itu tadi info seputar jadwal hingga kebijakan seleksi RBB tahun 2025. Gimana, apakah kamu semakin semangat untuk menyambut seleksi akbar ini? 

 

Nah, untuk memantapkan persiapanmu, Kelas.com menyediakan berbagai pilihan Rekomendasi Kelas Persiapan dan Tryout Soal Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025. Selain materinya lengkap, Kelas.com juga memberikan soal latihan untuk pendalaman materi, lho.  

 

Jadi, tunggu apalagi, yuk, langsung aja daftarkan dirimu sekarang dan raih cita-citamu menjadi Insan BUMN bersama Kelas.com! 

Bagikan Artikel ini: