Pengembangan Diri  

Live Webinar Online Efisiensi Data dengan Power Query

Webinar Online Excel Power Query

Power Query ialah tools dalam Microsoft Excel yang dapat digunakan untuk mengimpor, mengekspor, dan mengubah data dari berbagai sumber. Alat ini sangat membantu pekerja di bidang data, seperti Data Analyst, untuk mempermudah proses analisis data dalam jumlah yang sangat besar.

 

Namun, meski Power Query diketahui menawarkan berbagai fitur yang canggih, kamu tetap perlu pemahaman dan latihan yang mendalam terlebih dahulu agar bisa memanfaatkannya secara optimal. Dengan begitu, tools ini pun bisa menunjang pekerjaanmu dalam analisis data yang lebih efektif dan efisien.

 

Masih bingung gimana cara belajarnya? Tenang, kamu bisa mengikuti Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query di Kelas.com. Di sini, kamu bukan hanya mendapatkan berbagai tips dan trik pengelolaan data dengan Power Query saja, tetapi juga berbagai benefit lainnya. Penasaran? Simak artikel berikut ini, ya!

 

Benefit Mengikuti Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query di Kelas.com

Yup, dengan mengikuti Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query: Teknik dan Tips Terbaru di Microsoft Excel, tentu saja kamu bisa mendapatkan berbagai benefit yang menarik. Apa saja sih?

 

Pertama, kamu akan mendapatkan materi yang komprehensif dan sangat lengkap mengenai penggunaan Power Query untuk pemrosesan data. Ini mulai dari bagaimana cara mengimpor data, hingga membuat visualisasi data dan otomatisasi laporan dengan Power Query.

 

Di live webinar kali ini, kamu juga akan mendapatkan kesempatan untuk bertanya langsung kepada mentor. Dengan begitu, kamu pun bisa memastikan bahwa setiap konsep yang dipelajari benar-benar kamu pahami dan dapat diterapkan secara efektif untuk menunjang pekerjaannmu.

 

Nantinya, setelah mengikuti seluruh rangkaian dalam webinar, kamu juga akan mendapatkan e-sertifikat resmi dan akses rekaman webinar dari Kelas.com. Dengan akses inilah, kamu dapat meninjau kembali materi yang disampaikan kapan saja jika diperlukan.

 

Selain itu, kamu juga akan mendapatkan kesempatan untuk bergabung dengan komunitas eksklusif bersama peserta webinar lainnya. Ini memungkinkan kamu untuk dapat berinteraksi dan berbagi ilmu dengan profesional lain di bidang yang sama.

 

Nah, semua benefit tersebut dapat kamu dapatkan dengan harga yang terjangkau, lho, yakni hanya Rp 49.000 saja. Menarik banget, kan?

 

Tentang Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query

Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query: Teknik dan Tips Terbaru di Microsoft Excel merupakan sesi pembelajaran intensif dari Kelas.com yang dirancang untuk membantu kamu mempelajari teknik serta tips terbaru dalam penggunaan Power Query di Microsoft Excel.

 

Live webinar ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 Agustus 2024 mulai pukul 18.30 WIB. Nantinya, selama belajar di webinar ini, kamu akan dibimbing oleh mentor Arseno Feri Alzahabi, S.E., seorang expert Auditor dalam bidang analisis data dengan posisi Regional Auditor untuk Asia di broker saham internasional. 

 

Melalui pengalaman dan kemampuan mentor tersebut, maka kamu tak perlu ragu lagi untuk mengikuti webinar ini. Sebab, kamu pasti akan terbantu dalam menguasai Power Query yang ada di Microsoft Excel untuk meningkatkan efisiensi dalam pemrosesan data.

 

Daftar Materi Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query

Materi yang akan disampaikan dalam live webinar kali ini bukan hanya sekadar teori saja, lho, melainkan juga dilengkapi dengan praktik serta studi kasus di setiap pembahasannya. Adapun berikut daftar lengkap untuk materi tersebut.

  • Pengenalan Power Query dan peranannya dalam analisis data

  • Koneksi data dari berbagai sumber ke Excel

  • Transformasi data

  • Data cleansing

  • Otomatisasi laporan mingguan/bulanan

  • Fitur lanjutan Power Query

  • Q&A Power Query pada Microsoft Excel

 

Baca juga:

 

12 Daftar Karier yang Membutuhkan Skill Power Query

 

12 Daftar Karier yang Membutuhkan Skill Power Query

Sumber: Freepik

 

Keterampilan Power Query yang kuat memang sangat diperlukan bagi profesional di berbagai bidang yang melibatkan analisis, pemrosesan, dan pengelolaan data. Melalui webinar di Kelas.com ini, kamu dapat memahami bagaimana keterampilan tersebut dapat diterapkan di berbagai posisi berikut ini.

Data Analyst

Sebagai seorang Data Analyst, skill menggunakan Power Query sangat diperlukan agar dapat menjalankan tugas-tugasnya dalam mengekstrak, mengubah, dan membersihkan data dari berbagai sumber. Alat ini memungkinkan Data Analyst untuk melakukan manipulasi data dan menghasilkan analisis data yang akurat.

Business Intelligence

Business Intelligence ialah seorang profesional yang memiliki tugas utama dalam proses mengumpulkan, menyimpan, dan menganalisis data dari aktivitas operasional bisnis. Dengan skill Power Query, Business Intelligence dapat menyajikan laporan yang informatif untuk mendukung strategi bisnis perusahaan.

Data Scientist

Data Scientist juga memerlukan skill Power Query yang mumpuni untuk membantu mengelola dan memproses big data dari berbagai sumber untuk membangun model analitik yang kompleks. Ini termasuk mempermudah integrasi dan transformasi data ke dalam model analitik yang lebih akurat.

Database Administrator

Selanjutnya, ada posisi Database Administrator. Posisi ini memerlukan keterampilan Power Query untuk mengelola dan mengoptimalkan database. Terutama, karena tugas utamanya mengatur, mengelola, dan menjaga keberadaan seluruh data perusahaan agar dapat digunakan untuk tujuan tertentu.

Data Engineer

Data Engineer sangat bergantung pada Power Query untuk menangani tugas integrasi data yang kompleks. Tugas tersebut meliputi tugas menyiapkan data dari berbagai sumber dengan membangun sistem atau infrastruktur sehingga memudahkan untuk dianalisis dan mendukung kebutuhan perusahaan.

Statistics Specialist

Dengan skill Power Query, Statistics Specialist dapat memproses data lebih efisien untuk dianalisis secara mendalam dengan metode statistik. Ini mulai dari proses mengumpulkan hingga mengolah data menjadi bentuk yang lebih informatif, seperti grafik, tabel, dan bagan, agar dapat digunakan perusahaan.

Logistics Analyst 

Logistic Analyst ialah seorang profesional yang bertanggung jawab untuk mengelola dan menganalisis data operasional logistik suatu perusahaan. Logistic Analyst juga perlu skill Power Query untuk membantu menyajikan laporan efisiensi operasional dan mengantisipasi perubahan dalam rantai pasokan tersebut.

Financial Analyst 

Skill Power Query juga diperlukan oleh seorang Financial Analyst untuk mengolah dan menganalisis data keuangan. Utamanya, digunakan untuk mengotomatisasi laporan keuangan, memeriksa data secara mendetail, dan memberikan pemahaman mendalam tentang kondisi keuangan perusahaan.

Marketing Analyst 

Marketing Analyst juga perlu skill Power Query untuk mengumpulkan dan mengelola data pemasaran dari berbagai sumber. Tujuannya, agar Marketing Analyst juga dapat membuat perencanaan strategis yang didasarkan pada data yang akurat, seperti customer behavior dan campaign performance.

Product Analyst

Posisi lain yang biasanya membutuhkan skill Power Query ialah Product Analyst. Ini terutama untuk mengekstrak, mengubah, dan menganalisis data terkait penggunaan produk, customer feedback, serta tren pasar. Dengan alat tersebut, Product Analyst dapat membuat keputusan lebih mudah untuk optimasi produk.

Operations Analyst

Operations Analyst juga memanfaatkan Power Query untuk menganalisis dan mengoptimalkan proses operasional. Dengan skill ini, Operations Analyst dapat mengolah data operasional, memantau kinerja, dan menyusun laporan yang mendukung efisiensi serta efektivitas operasional perusahaan.

Report Developer

Report Developer merupakan posisi yang berhubungan dengan analisis data, teknologi informasi, dan business intelligence. Dalam menjalankan tugasnya, Report Developer memerlukan Power Query untuk menghasilkan laporan, serta menerapkan wawasan bisnis guna mendukung keputusan yang strategis.

 

#BelajarLebihMudah untuk Berkarier di Bidang Data bersama Kelas.com

Itulah informasi lengkap mengenai Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query: Teknik dan Tips Terbaru di Microsoft Excel. Dari informasi di atas, diketahui juga bahwa ada beberapa posisi dalam bidang data yang sejatinya memang perlu skill Power Query ini, terutama untuk memproses data agar lebih efisien.

 

Nah, untuk meningkatkan skill tersebut, kamu bisa mengikuti Live Webinar Efisiensi Data dengan Power Query: Teknik dan Tips Terbaru di Microsoft Excel yang ada di Kelas.com. Dengan mengikuti webinar ini, kamu tidak hanya akan mempelajari teknik terbaru dari mentor, tetapi juga mendapatkan tips praktis yang bisa langsung diterapkan untuk meningkatkan efisiensi kerjamu.

 

So, jangan lewatkan kesempatan ini untuk memperkuat keterampilanmu dan membuka lebih banyak peluang karier, ya. Yuk, daftarkan dirimu sekarang juga!

Bagikan Artikel ini: